10 Fakta unik MotoGP, satu pebalap berkeringat 2 liter/balapan!
Melaju dengan kecepatan tinggi dan mempertaruhkan nyawa memang jadi bagian yang nggak terpisahkan dari balapan, termasuk MotoGP. Kali ini dilansir dari Telegraph, Kamis (30/6) pebalap Inggris Bradley Smith buka-bukaan soal 10 fakta unik tentang atlet MotoGP yang jarang kita ketahui. Let's check them out!
1. Pebalap berada di luar negeri hampir setengah tahun lebih tiap musimnya.
Musim MotoGP biasanya berlangsung selama kurang lebih sembilan bulan, dari Maret hingga November jadi memang tidak ada waktu istirahat buat mereka. Mereka bisa berada di luar negeri hingga 180 hari tiap tahunnya. Smith mengaku bahwa tempat yang menurutnya paling oke adalah di Kuala Lumpur, Malaysia dan dekat dengan gedung kembar, Petronas.
2. Pebalap MotoGP rata-rata bisa melaju hingga 100 mph atau 160 km/jam setiap sekali balapan.
3. Detak jantung pebalap bisa sampai 190 detak/menit.
Detak jantung pembalap saat balapan bisa mencapai 190 detak/menit, padahal rata-rata detak jantung orang normal sekitar 70 detak/menit. Valentino Rossi dikenal sebagai pembalap yang bisa mengontrol detak jatungnya bisa tetap di bawah 100 detak/menit. Hal ini dikatakan oleh Dr Claudio Costa, dokter asal Italia yang menghabiskan waktunya selama 30 tahun di area balap bahwa detak jantung Vale tiap menitnya sangat pelan seperti anak kecil yang sedang bermain.
4. Satu motor memiliki bobot dua kali berat pria dewasa.
Berat satu motor balapan kira-kira adalah 160 kg jadi memang cukup berat untuk dibawa kemana-mana. Pebalap diharuskan untuk ngegym agar otot bisa terlatih, lengan, pundak hingga punggung pebalap untuk mengendalikan motor balapan mereka. "Mungkin terlihat gampang kalau kami yang membawanya, tapi memang butuh perjuangan keras lho," lanjut Smith.
5. Satu pebalap bisa menghasilkan 2 liter keringat setiap kali balapan.
Pengamat balapan menilai bahwa kombinasi dari kerja fisik dan otak membuat cabang olahraga ini lebih melelahkan daripada olahraga yang lainnya. Lebih-lebih jika sirkuit balapan berada di daerah panas seperti Malaysia atau Jepang yang punya tingkat kelembaban hingga 70, biasanya akan menambah beban stress pebalap.
Dehidrasi bisa menyebabkan respons jadi lambat, ling-lung sehingga baju balap dan helm dirancang memiliki sistem ventilasi agar pembalap tidak cepat kehilangan cairan tubuh. Baju balap juga dirancang agar bisa membawa botol minuman yang disambungkan ke helm agar bisa diminum saat balapan.
6. Pakaian dari kulit kanguru.
Baju pebalap terbuat dari kulit kanguru karena kulit kanguru lebih ringan, fleksibel dan lebih kuat untuk dipakai.
7. Kemampuan otak pebalap.
Dua bagian otak pebalap yang berkembang dengan baik adalah bagian visual korteks (bagian yang menafsirkan informasi seperti persepsi gerak dan jarak), dan otak kecil (bagian vital untuk koordinasi, keseimbangan dan presisi).
8. Motor balapan MotoGP adalah seperti sebuah komputer besar.
Ada sekitar 500 data yang tersimpan di motor agar bisa membantu tim untuk bisa menganalisis keadaan motor di area balap.
9. Pebalap memakai pelindung yang ngalah-ngalahin Superhero.
Pakaian pebalap harus ngasih perlindungan yang ekstra pada pebalap ketika terjatuh dari motor dengan kecepatan tinggi. Jadi memang harus ada perlindungan yang baik di area bahu, siku, lengan, sarung tangan, jari-jari dan di sekitar telapak tangan. Smith mengatakan bahwa pebalap juga memiliki pelindung dada, punggung, pinggul, tulang kering, dan perlindungan lutut yang lebih lengkap daripada yang dipunyai oleh Batman.
10. Pebalap MotoGP harus bisa menghapus trauma dengan cepat.
Smith mengaku bahwa pebalap harus bisa menghilangkan rasa trauma, apalagi ketika jatuh dengan cepat. Pebalap harus bisa melupakan kecelakaan dalam pikiran karena bisa membuatnya sulit untuk mendapat kecepatan terbaik ketika harus ikut balapan lagi. Jadi harus bisa memulai balapan dengan pikiran yang jernih.
Wah ternyata banyak ya fakta unik dari MotoGp yang baru bisa kita ketahui. Kita sebagai penonton pasti dong bakalan kurang puas kalau nggak melihat langsung gimana sih aksi pebalap di area balap. Nah, ada kabar bahagia karena kesempatan nonton langsung aksi MotoGP sekarang terbuka lebar, bahkan secara gratis.
No comments:
Post a Comment